Smallest Font Largest Font

Rekomendasi 5 Serial Netflix untuk Ramadan di Rumah Aja

Majalahketik.com (20/05/2020) – Di saat bulan Ramadan dan PJJ seperti ini memang terkesan jenuh dan bosan dalam melewati hari-hari. UAS dan tugas sudah selesai tapi kamu masih bingung #StayAtHome mau ngapain lagi? Nah, kali ini Ketik mengumpulkan 5 rekomendasi serial Netflix 2020 versi editorial pick yang bisa kamu coba tonton di rumah selama bulan puasa!

1. Money Heist

Money Heist
Money Heist.

Kayaknya sebuah rekomendasi Netflix tanpa memasukkan Money Heist atau La Casa de Papel kurang afdol ya, Sobat Ketik. Sebagian besar, seri ini menceritakan tentang perampokan dan termasuk salah satu seri yang bisa bikin kamu nagih dan gemas karena plot twist-nya. Beberapa bulan yang lalu, Money Heist baru saja memulai season 4-nya. Jadi, bisalah maraton 4 season. O bella ciao, bella ciao, bella ciao ciao ciao.

2. The Witcher

The Witcher
The Witcher.

Toss your coin to your witcher, Sobat Ketik! Para gamers tentunya tidak asing lagi dengan yang satu ini. Petualangan Geralt of Rivia dan kawan-kawan saat memburu monster di Continent dikemas secara epik hanya dalam 8 episode di season pertamanya. Seri ini mengambil inspirasi dari bukunya langsung tetapi lebih menarik dan berbeda. Buruan, deh, nonton sebelum season 2  keluar tahun depan.

3. I’m Not Okay With This

I’m Not Okay With This
I’m Not Okay With This.

Apakah Sobat Ketik salah satu penggemar serial Stranger Things? Atau The End of F***ing World? Atau kamu kangen banget sama karakter Beverly Marsh dari IT? Kamu harus banget nonton serial ini yang baru rilis Februari lalu. Berkisah soal anak remaja berusia 17 tahun yang awkward dengan lingkungan sekitarnya namun ternyata mempunyai kekuatan telekinesis. Apa, tuh, telekinesis? Yaudah, tonton aja dulu. Seri I’m Not Okay With This cuman 7 episode, kok, bisa dong dikejar.

Baca Juga : Tetap Asyik Ngabuburit Tanpa Keluar Rumah

4. Kingdom

Kingdom
Kingdom.

Cewek-cewek penggemar Oppa-oppa Korea harus banget nonton ini. Korea Selatan memulai debutnya di Netflix dengan judul originalnya yang bikin penggemar klepek-klepek dari mulai plot cerita hingga pemainnya! Kingdom menceritakan tentang wabah zombi yang menyerang Korea Selatan kemudian dicampur dengan intrik politik gelap pada zaman Joseon dahulu. Dua season sudah sukses meraih penilaian 96% versi Rotten Tomatoes. Cocok banget nunggu buka puasa sambil liat aksi Oppa Ju ji Hoon dikejar-kejar zombie, ya gak?

5. Pandemic : How to Prevent an Outbreak

Pandemic : How to Prevent an Outbreak
Pandemic : How to Prevent an Outbreak.

Judulnya aja sudah cocok sama situasi sekarang. Pandemic: How to Prevent an Outbreak adalah salah satu docuseries Netflix yang menceritakan tentang bagaimana perjuangan tenaga medis sebagai garda terdepan dalam menghadapi virus influenza dan mencegah pandemi global. Walaupun sedikit berbeda, serial ini bisa menjadi pembelajaran untuk kita semua dalam menghadapi Covid-19.

Itu tadi adalah 5 rekomendasi serial Netflix versi editorial picks. Tertarik buat menontonnya, Sobat Ketik? Tapi ingat, ya, nontonnya jika tanggungan tugas, UAS, serta ibadah telah selesai!

Jurnalis: Zahra Arrumaisha

Editor: Viona Rizkia Ananda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts