Semenjak pandemi Covid-19 mewabah hampir di seluruh dunia, keberlangsungan hidup normal terpaksa lumpuh untuk sementara. Hampir seluruh kegiatan yang biasanya dilaksanakan offline, kini dilaksanakan secara online begitupun dengan penyelenggaraan event. Universitas Multimedia Nusantara (UMN) menggelar event “Comedy in Pandemic 2020”.
Baca Juga : Taxplore FIA UI: Pemulihan Ekonomi Pasca Pandemi
Selain acara utama dari “Comedy In Pandemic 2020”, pihak penyelenggara mengadakan kompetisi stand up comedy yang dilaksanakan pada tanggal 7 dan 8 November 2020. Terpilih lah tiga pemenang dari kompetisi tersebut. Acara utama dimulai pada Sabtu, 28 November 2020 pukul 19.00 WIB dengan tajuk “Comedy In Pandemic 2020: Ngakak Online” yang mengundang bintang tamu stand up comedian terkenal, Bintang Bete dan Yudha Keling. Sebelum acara dimulai, MC memberitahu bahwa akan ada doorprize berupa saldo Gopay bagi para penonton yang beruntung, yaitu dengan cara mengupload snapgram, kemudian tag akun Instagram @comedyinpandemic.. Acara dimulai dengan pembukaan oleh pemenang juara pertama “Comedy In Pandemic 2020”, yaitu Ali Gibran. Dilanjut dengan penampilan dari Yudha Keling, yang berpesan bahwa media sosial harus kita manfaatkan dengan sebaik mungkin di masa pandemi ini. Selanjutnya, untuk penampilan terakhir diiisi oleh Bintang Bete. Ia mengungkapkan, meski penonton tidak dapat melihat penampilannya secara offline, tetapi ia harus tetap menunjukan penampilannya secara all out. Di akhir acara sebagai penutup, ada pengumuman doorprize dan video Behind The Scene “Comedy In Pandemic”.
Jurnalis: Asih Munggarani
Penyunting: Beninda Dhiyaa I
Fotografer: Iffa Nailil Izzah