Smallest Font Largest Font

Sc: Humas Polimedia

PoliMedia Lakukan Pergantian Jajaran Wakil Direktur dan Manajemen Kampus

JAKARTA, majalahketik.com – Dalam usaha mewujudkan peningkatan pendidikan dan pengembangan kampus, Politeknik Negeri Media Kreatif (PoliMedia) melakukan pergantian jajaran wakil direktur, koordinator program studi, dan beberapa pimpinan lembaga manajemen di kampus. Pelantikan dilaksanakan di Aula Gedung A PoliMedia Jakarta, pada Selasa 25 Februari 2025. Tujuan utama dari pergantian ini untuk menguatkan kemampuan organisasi, serta mengoptimalkan SDM yang ada di PoliMedia. Karena ini pergantian antar waktu masa jabatan, sesuai dengan ketentuan yang ada. Berikut adalah jajaran wakil direktur, koordinator program studi, dan beberapa pimpinan lembaga manajemen kampus yang dilantik:…

INDONESIA MENDUNG

Itulah judul yang tepat untuk menggambarkan kondisi negeri tercinta saat ini. Pada Kamis, 20 Februari 2025, terdengar teriakan menggema di seluruh penjuru negeri. Generasi muda, para mahasiswa dari berbagai jenjang pendidikan tinggi, bersatu membentuk barisan rapat untuk menyuarakan aspirasi mereka tentang keadaan Indonesia saat ini. Kita semua dapat melihat dan merasakan kondisi yang terjadi. Betapa mirisnya hati rakyat Indonesia melihat situasi yang ada, baik dari segi ekonomi maupun ketidakadilan hukum. Seperti awan mendung yang berkumpul membentuk lapisan pekat, cahaya keadilan seakan tak mampu menembusnya. Dari Sabang hingga Merauke, semua menanti kapan negeri ini akan pulih…

KERJA SAMA TİKA DAN POLIMEDIA: WAJAH BARU PRODI TEKNOLOGI REKAYASA PENGEMASAN

Program Studi (Prodi) Teknologi Rekayasa Pengemasan Politeknik Negeri Media Kreatif (PoliMedia), kini menjadi pusat inovasi di bidang pengemasan, dengan pasokan peralatan–peralatan baru yang ada di Laboratorium Teknologi Rekayasa Pengemasan. Hal itu dikarenakan PoliMedia kini tengah menjalin kerja sama dengan Lembaga pemerintah Turki yaitu, Turkish Cooperation and Coordination Agency (TiKA) yang baru saja diresmikan oleh Presiden TİKA Serkan Kayalar, serta perwakilan kedutaan dari Turki.  Akhir tahun 2023, menjadi awal mula terbentuknya kerja sama PoliMedia dan TİKA, dimana PoliMedia mengajukan proposal kerja sama untuk dua program studi yaitu, Teknologi…

Banjir Melumpuhkan Wilayah Jabodetabek, Ratusan Rumah Warga Terendam

JAKARTA, majalahketik.com- Hujan deras yang melanda wilayah Jabodetabek sejak Senin (3/3/2025) malam hingga Selasa (4/3/2025) pagi hari mengakibatkan banjir dan melumpuhkan di sejumlah rumah warga yang ikut terendam di wilayah Jabodetabek. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memastikan kebutuhan untuk pengungsi banjir di Jakarta terpenuhi. Saat ini sudah lebih dari seribu orang yang mengungsi.M Yohan selaku Kepdusdatin BPDB mengatakan, bahwa saat ini total jumlah pengungsi sebanyak 1.229 jiwa disejumlah pengungsian yang telah disiapkan.Selain jakarta, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Bekasi, Priadi Santoso menjelaskan hujan dengan intensitas…

Bagaimana Media Sosial Bisa Meningkatkan Kariermu

JAKARTA, majalahketik.com- Media sosial telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Selain sebagai sarana komunikasi dan hiburan, platform ini juga dapat dimanfaatkan untuk membangun dan meningkatkan karier. Dengan penggunaan yang tepat, media sosial dapat membuka peluang baru dan memperluas jaringan profesional. Berikut beberapa cara memanfaatkan media sosial untuk meningkatkan karier: Pentingnya Berhati-hati dalam Menggunakan Media Sosial Meskipun media sosial dapat memberikan manfaat besar bagi peningkatan karier, penggunaannya juga harus dilakukan dengan bijak. Banyak perusahaan yang menilai calon karyawan berdasarkan aktivitas mereka di media sosial. Oleh…

Tok! Kemenag Tetapkan 1 Ramadhan Jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025

Pemerintah secara resmi menetapkan bahwa 1 Ramadan 1446 H/2025 M jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Penetapan ini berdasarkan hasil keputusan sidang isbat yang dipimpin oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar, di Kantor Kementerian Agama, Jalan MH Thamrin Nomor 6, Jakarta, pada Jumat (28/02/2025) Pada malam ini 1 Ramadhan 1446 Hijriyah ditetapkan besok, Sabtu, 1 Maret 2025”. Menteri Agama, Nasarudin Umar secara resmi menetapkan 1 Ramadhan 1446 Hijriyah jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025, Pelaksanaan sidang isbat melibatkan Tim Hisab dan Rukyat Kemenag, serta dihadiri para duta besar negara sahabat dan perwakilan organisasi masyarakat (ormas) Islam. Selain itu, hadir pula Badan…

Mahasiswa Harus Tahu! Bagaimana Cara Mengelola Emosi yang Baik dan Benar? 

Apa itu emosi? Emosi merupakan sebuah bentuk respon alami dari kondisi perasaan yang muncul pada diri seorang manusia dan memiliki pengaruh besar atas sikap manusia. Definisi emosi juga telah dijabarkan oleh Prezz (1999) yang merupakan seorang EQ (Emotional Quotient Intelligence) dari Afrika Selatan, ia mengungkapkan bahwa emosi adalah reaksi terhadap situasi tertentu oleh tubuh. Hal ini menandakan adanya keterkaitan antara aktivitas berpikir dan hasil dari persepsi terhadap kondisi. Ada berbagai bentuk respon emosi misalnya dari perubahan ekspresi wajah, bahasa tubuh, suara dan intonasi, perilaku, perubahan fisiologis, bahkan ekspresi artistik yang mengekspresikan perasaannya…

Cara Mahasiswa Tetap Waras Menghadapi Quarter Life Crisis di Usia 20-an

Saat memasuki usia 20-an, biasanya banyak mahasiswa mulai mengalami kegelisahan dalam hidup. Fase ini dikenal sebagai quarter life crisis, yaitu periode keraguan dan kebingungan yang dialami anak muda saat menjalani transisi dari masa remaja ke masa dewasa dan sedang mencoba mencari jati diri. Pada fase ini, seseorang mulai merenungi tentang tujuan hidup, karier, dan hubungan, sehingga terkadang menciptakan perasaan kebingungan dan kecemasan. Salah satu penyebab umum quarter life crisis adalah tekanan yang diberikan oleh sosial. Hal inilah yang membuat seseorang yang sedang dalam fase ini merasa tidak mempunyai tujuan hidup yang jelas.  Ciri-ciri Quarter Life Crisis Quarter life…

Lebih Aman dari Rokok Konvensional? Bongkar Mitos di Balik Vape!

Selain rokok konvensional, vape atau rokok elektrik sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat luas saat ini. Vape adalah rokok elektrik yang menghasilkan asap seperti rokok dengan memanaskan cairan yang mengandung nikotin, pelarut, dan perasa, lalu menghasilkan uap yang dihirup penggunanya. Vape mulai memiliki banyak peminat karena umumnya dianggap bahwa vape merupakan alternatif yang lebih aman dibandingkan dengan rokok konvensional yang punya bahaya cukup jelas. Penawaran berbagai macam varian liquid yang beragam, mulai dari varian buah hingga kue, serta kelebihan vape yang dapat digunakan berulang kali, membuat vape lebih diminati dan dinilai lebih ekonomis. Namun, anggapan…

SURYA KENCANA, DESTINASI KULINER WAJIB DI KOTA BOGOR

JAKARTA, majalahketik.com – Jalan Surya Kencana atau akrab disebut Surken, menjadi salah satu destinasi kuliner Bogor yang wajib dikunjungi. Kawasan ini telah menjadi pusat jajanan legendaris sejak puluhan tahun lalu. Kawasan ini menawarkan berbagai pilihan jajanan, mulai dari pedagang kaki lima yang menjajakan makanan ringan hingga warung makan otentik dengan hidangan khas. Di sepanjang jalan ini, berjejer pedagang makanan yang telah berjualan puluhan tahun, menyajikan hidangan yang menggugah selera, mulai dari makanan tradisional seperti cungkring dan doclang, hingga kuliner peranakan seperti laksa Bogor dan bakso kikil.  Berikut beberapa rekomendasi kuliner yang dapat…

Puncak Aksi Demonstrasi ‘Indonesia Gelap’ Tuntutan Mahasiswa BEM SI

Jakarta, majalahketik.com – Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar puncak aksi demonstrasi mahasiswa bertajuk Indonesia Gelap di Kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat pada Kamis (20/02/2025). Mahasiswa mulai berdatangan ke lokasi sejak pukul 16.00 WIB. Sekitar 2 ribu hingga 3 ribu mahasiswa dari 26 kampus di wilayah Jabodetabek mengikuti  puncak aksi demonstrasi ini. Aksi  ini merupakan lanjutan dari demonstrasi sepekan sebelumnya. Berbagai mahasiswa turut hadir, termasuk Serikat Mahasiswa Indonesia, BEM SI Kerakyatan, Pers Mahasiswa, serta puluhan BEM dari berbagai kampus seperti UI, ITB, IPB, Unas, dan Uhamka. Mereka menyuarakan…

Pers Cerdas, Bangsa Cerdas

JAKARTA, majalahketik.com – Setiap tanggal 9 Februari, Indonesia memperingati Hari Pers Nasional, sebuah momentum penting bagi bangsa ini. Hari tersebut menjadi pengingat bahwa pers memiliki peran vital sebagai penghubung masyarakat dalam memperoleh informasi yang cepat dan terpercaya. Setelah melewati perjalanan panjang, kita semua menyadari betapa besar tantangan yang dihadapi pers, baik di tingkat dunia maupun di negeri ini, demi mencerdaskan pemikiran serta meningkatkan daya kritis generasi muda. Pers nasional telah meliput berbagai peristiwa penting, memberikan informasi yang membangkitkan rasa ingin tahu masyarakat. Tanpa pers, perkembangan zaman yang kita nikmati saat ini…

Film “1 Kakak 7 Ponakan”, Potret Nyata Sandwich Generation Indonesia

Sebagai adaptasi sinetron yang terkenal di tahun 90-an, 1 Kakak 7 Ponakan karya sutradara Yandy Laurens mengisahkan perjuangan Moko (Chicco Kurniawan) dalam menghidupi keponakan-keponakannya setelah sebuah peristiwa memaksanya menjadi kepala keluarga sekaligus ‘orang tua tunggal’. Moko, sebagai sandwich generation, harus mengorbankan banyak hal, mulai dari impian, karier arsitek, hingga kehidupan cintanya demi keponakan-keponakannya. Tak hanya Moko, himpitan kehidupan ternyata juga dihadapi keponakan Moko dalam bentuk yang berbeda-beda. Film ini menggambarkan realita kehidupan yang mungkin dihadapi oleh banyak keluarga di Indonesia. Dalam film mengisahkan kehidupan yang…
Poster film Bogota

“Bogotá: City of the Lost “,  Hadir dengan Misteri dan Konflik yang Menarik

JAKARTA, Majalahketik.com – Bogotá: City of the Lost adalah film drama kriminal Korea Selatan yang dirilis pada 31 Desember 2024 film yang dibintangi oleh Song Joong Ki, aktor terkenal asal Korea Selatan. Film ini berlatar pada tahun 1997 di Bogotá, Kolombia, dan mengisahkan perjalanan Guk Hee (Song Joong Ki), seorang pria Korea Selatan yang berimigrasi ke Kolombia bersama ibunya setelah krisis keuangan melanda negaranya. Namun, alih-alih menemukan kehidupan yang lebih baik, Guk Hee justru terjebak dalam dunia perdagangan gelap dan bisnis ilegal di Bogotá, sebuah kota yang penuh konflik dan bahaya. Disutradarai oleh Kim Seong-je, Bogotá: City of the Lost memberikan suasana ketegangan…

Harvey Moeis Divonis 20 Tahun di Penjara, dan Denda Rp 420 Miliar

JAKARTA, majalahketik.com – Pengadilan Tinggi DKI Jakarta memperberat hukuman Harvey Moeis menjadi 20 tahun bui dan denda sebesar Rp 420 miliar. Harvey, seorang pengusaha yang terlibat kasus korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) di PT Timah Tbk sejak tahun 2015 hingga 2022. atas tindakannya tersebut, Harvey disebut telah merugikan negara sebesar 300 triliun. Majelis hakim Pengadilan Tinggi Jakarta memutuskan untuk menaikkan hukuman yang jauh lebih tinggi dari putusan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yakni 6,5 tahun, setelah mempertimbangkan dampak dari kejahatan yang telah dilakukan. Ketua Majelis Hakim Pengadilan…

Captain America: Brave New World – Era Baru, Tantangan Baru

JAKARTA, majalahketik.com – Marvel Studios kembali menghadirkan kisah baru Captain America: Brave New World. Film ini disutradarai oleh Julius Onah dan menghadirkan Harrison Ford sebagai Presiden Thaddeus “Thunderbolt” Ross, ini merupakan film ke-4 dalam seri Captain America dan menjadi debut Anthony Mackie sebagai Sam Wilson, yang mengambil alih peran Captain America dari Steve Rogers. Film yang dirilis pada 14 Februari 2025 dengan durasi 1 jam 58 menit menceritakan peristiwa setelah The Falcon and The Winter Soldier, Sam Wilson kini resmi mengambil peran sebagai Captain America. Namun, dunia masih meragukan apakah ia bisa menggantikan Steve Rogers. Masalah muncul saat Amerika…

Menerapkan Stoikisme untuk Ketenangan dan Kebahagiaan Hidup

JAKARTA, majalahketik.com – Stoikisme berasal dari bahasa Yunani “stoikos” atau stoa, yang merujuk pada Stoa Poikile, sebuah “sekolah filsafat” di Athena, Yunani, tempat Zeno, filsuf terkemuka dari Citium memberikan pengaruh besar bagi peradaban sekitar tahun 301 SM. Penggunaan istilah “stoik” lebih merujuk pada bundaran tiang penopang yang mendukung teras tempat Zeno mengadakan diskusi dan pengajaran. Dalam hidup, tentunya tidak semua hal berjalan sesuai apa yang kita inginkan. Secara fitrah, semua manusia di muka bumi ini pasti menginginkan kebahagiaan namun, hidup tidak selalu berjalan mulus . Terkadang kita juga diterpa dengan hal-hal atau situasi tidak terduga yang membuat kita…

Mengungkap Asal Usul Tradisi Valentine

JAKARTA, majalahketik.com – Tanggal 14 Februari kerap dikenal sebagai hari kasih sayang atau biasa disebut hari Valentine. Perayaan Valentine ini dirayakan dengan hal-hal romantis untuk mengungkapkan perasaan, dan kasih sayang kepada orang-orang terdekat. Selain itu pada perayaan Valentine ini juga identik dengan memberi hadiah seperti coklat, surat manis, dan juga bunga.  Namun ternyata dibalik perayaan manis tersebut, ada sejarah bagaimana tradisi Valentine ini dapat tercipta. Asal Usul Valentine Sejarah hari Valentine ini berawal dari seorang pendeta bernama Santo Valentine atau Valentinus yang berasal dari Roma, ia meninggal dunia karena hukuman eksekusi mati atas perintah…

Museum Wayang Kota Tua Kini Hadir dengan Konsep Baru yang Lebih Kekinian

JAKARTA, majalahketik.com – Setelah melalui proses renovasi, Museum Wayang di Kota Tua Jakarta kini hadir dengan konsep baru yang lebih inklusif dan dilengkapi dengan teknologi modern. Museum yang dikenal sebagai tempat menyimpan koleksi wayang di Indonesia ini, diresmikan kembali oleh Pejabat Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi, pada Jumat (24/1/2025).Museum ini tidak hanya mengubah tata pamer menjadi lebih ramah disabilitas, tetapi juga menghadirkan teknologi tinggi seperti super hologram yang memukau, permainan interaktif yang edukatif, dan foto kecerdasan buatan (AI) yang memungkinkan pengunjung seolah-olah “berada” di masa lalu. Selain itu, terdapat ruang imersif…
Sumber : Depositphotos

Ini Dia Sektor & Lembaga yang Terdampak Efisiensi Anggaran

JAKARTA, majalahketik.com – Pemerintah Indonesia telah mengumumkan langkah efisiensi anggaran dana yang signifikan, dengan total penghematan mencapai Rp306,69 triliun. Langkah ini diambil untuk mendukung pendanaan program prioritas, salah satunya program makan bergizi gratis yang diusulkan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Namun, kebijakan pemerintah ini berdampak pada pemangkasan anggaran di berbagai kementerian dan lembaga negara. Salah satu kementerian yang mengalami pemangkasan terbesar adalah Kementerian Pekerjaan Umum (PU), anggaran kementerian ini dipotong sebesar Rp81,38 triliun, atau sekitar 73,34% dari awalnya, menyisakan anggaran sebesar Rp29,57 triliun…