Smallest Font Largest Font

Leave the World Behind: Fakta dari kisah yang diangkat berdasarkan peristiwa nyata

Leave The World Behind

JAKARTA, majalahketik.com – Film Leave the World Behind berhasil menjadi perbincangan hangat di media sosial lantaran mengangkat kisah yang menegangkan tentang kudeta dan kiamat yang sedang terjadi di Amerika Serikat dengan open ending yang membuat rasa penasaran penonton bergejolak.

Film yang di sutradarai oleh Sam Esmail dan dibintangi oleh Julia Robert, Mahershala Ali, dan Ethan hawke dengan durasi 2 jam 19 menit ini berhasil menempatkan posisi pertama secara global di Netflix dengan total 41,7 juta penonton sejak perilisannya pada 22 November 2023 di Netflix.

Banyaknya misteri dan teori yang terdapat pada film ini membuat warganet bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi dalam film ini dan apa makna yang coba disampaikan sutradara sebagai alarm bahwa bencana seperti ini dapat sewaktu waktu terjadi didunia nyata.

Fakta menarik film Leave the World Behind yang wajib Sobat Ketik tahu:

Diadaptasi berdasarkan novel karya Rumaan Alam

Leave the World Behind merupakan sebuah novel karya Rumaan Alam yang dirilis pada tahun 2020. Buku ini menggambarkan sebuah cerita yang menegangkan dan misterius ketika sebuah keluarga tengah berlibur di sebuah rumah sewaan di pinggiran kota. Ketika mereka sedang menikmati liburan, tiba-tiba rumah itu dikunjungi oleh pasangan yang mengaku sebagai pemilik rumah. Muncul ketegangan dan ketidakpastian ketika mereka berusaha memahami situasi yang semakin aneh dan mencoba bertahan di tengah-tengah kejadian yang tidak dapat dijelaskan.

Alam menggambarkan dengan cermat dinamika antara karakter-karakternya, menyajikan cerita yang memukau dan mempertanyakan konsep keamanan, kepercayaan, dan ketidakpastian dalam hidup. Leave the World Behind berhasil menciptakan atmosfer yang mencekam dan merangsang pikiran pembaca dengan cerita yang tak terduga dan refleksi mendalam tentang kehidupan modern.

Hal yang menarik terdapat perbedaan ending cerita pada buku dan filmnya. Didalam buku, lebih tersirat bahwa keluarga Clay dan G.H bersatu kembali, dengan Rose berencana untuk kembali ke rumah dengan persediaan yang ia temukan dirumah dengan bunker yang penuh dengan persediaan. Tetapi di dalam film, justru kebalikannya. Endingnya terlalu bias, seperti apakah mereka akan menemukan Rose? Apakah dia akan tinggal di sana menonton “Friends” selamanya? Apakah mereka akan bersatu kembali?

Mantan Presiden Barack Obama yang ikut serta menggarap  

Barack dan Michelle Obama (bersama Tonia Davis, Daniel M. Stillman, dan Nick Krishnamurthy) dikreditkan sebagai executive producers dalam Leave the World Behind. Sejak mendirikan perusahaan produksi mereka, Higher Ground Productions, pada tahun 2018, Obama juga telah menghasilkan proyek-proyek seperti Michael Keaton’s Worth dan Kevin Hart’s Fatherhood.

Alasan keikutsertaannya mantan presiden Amerika Serikat itu karena Obama adalah pecinta film, dia membuat “catatan” untuk mencoba menggambarkan secara sinematik apa yang ada di buku itu dengan cara yang sangat menarik, karena buku ini ada di daftar bacaannya, dan menjadi salah satu favoritnya, maka dari itulah ia ingin fokus utamanya terdapat pada karakter, empati, dan juga elemen bencana. Hal itu lah yang sangat ingin ia sorot, dan tidak menjadi alasan untuk perubahan skrip yang sudah selesai digarap

Sang penulis yang tidak tau pasti endingnya

Leave the World Behind menceritakan tentang kekacauan dunia yang tidak dijelaskan secara pasti penyebabnya. Sang penulis, Rumaan Alam sendiri bahkan mengaku tidak mengetahui apa sebenarnya yang terjadi di kota.

Bagi sang penulis, membuat penonton menebak-nebak sendiri tentang apa yang terjadi adalah sebuah kesenangan tersendiri. Ia suka ketika pembaca memberikan pendapatnya terkait apa yang terjadi.

“Menurutku menyenangkan, karena aku tidak bisa mengendalikan apa yang dipikirkan orang-orang dan pembaca tentang sesuatu yang mereka yakini masing-masing,”

Ujar Penulis.

Sang penulis menjelaskan bahwa tidak ada akhir kisah yang pasti dari karyanya ini, baik dalam bentuk film maupun novel. Sam Esmail, sutradara Leave the World Behind, bahkan juga tidak mengetahui bagaimana akhir filmnya.

Baca Juga: Film Kupu-Kupu Kertas: Sebuah Kisah Cinta Yang Terjalin Di Tengah Konflik Ideologi

Bencana yang terjadi diambil dari peristiwa nyata

Leave the World Behind juga merujuk pada enam peristiwa bencana aktual yang sebelumnya terjadi:

1. Three Mile Island

Sebuah peristiwa yang melihat reaktor nuklir di Three Mile Island Pennsylvania mengalami kehancuran parsial, yang menyebabkan kerusakan pada ekonomi AS.

2. Love You Bug

Sebuah peristiwa yang terjadi pada tahun 2000 di mana jutaan komputer Windows terinfeksi oleh bug yang menyebarkan email dengan baris subjek “ILOVEYOU” dan juga berisi lampiran “LOVE-LETTER-FOR-YOU.TXT.vbs.” yang ketika diklik akan menginfeksi komputer dan menyebarkan virus ke semua kontak Windows Outlook.

3. Havana Syndrome

Peristiwa yang tidak dapat dijelaskan pada tahun 2016 yang terjadi di Havana di mana orang mengalami gangguan pendengaran dan pusing setelah menghadapi suara kisi keras yang tak tertahankan.

4. NASA Cyberattack

Sebuah peristiwa tahun 1999 yang melihat remaja James Jonathan meretas komputer NASA dan mematikannya selama berminggu-minggu.

5. Oil Tanker Crash

Sebuah peristiwa 2018 yang melihat sebuah kapal tanker minyak besar menabrak kediaman tepi laut di lepas pantai Turki dekat Istanbul.

6. Tesla Autopilot Crashes

Referensi ini adalah beberapa kecelakaan yang disebabkan oleh mobil Tesla otomatis yang memiliki teknologi self-driving.

Mungkinkah peristiwa Leave the World Behind terjadi? Ya, peristiwa Leave the World Behind bisa saja terjadi dalam kehidupan nyata karena semua hal yang ditampilkan dalam film ini berkaitan dengan yang dialami oleh umat manusia, seperti serangan dunia maya, permusuhan rasial, bencana acak seperti kecelakaan pesawat dan penghilangan, dan pergeseran ekologis karena perubahan iklim dan faktor lainnya.

Menjadi film pembukaan untuk gelaran AFI Fest ke-37

Leave the World Behind tayang perdana pada gelaran AFI Fest (American Film Institute Festival) 2023 di Los Angeles, Amerika Serikat. Pemutaran perdana ini berlangsung pada 25 Oktober 2023 di TCL Chinese Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat. AFI Fest ke-37 ini berlangsung pada 25-29 Oktober 2023. Sam Esmail selaku sutradara film ini merupakan alumni AFI Conservatory. Dilansir Deadline, Bob Gazzale, selaku CEO AFI, menyatakan bahwa Esmail adalah sosok yang berwibawa dalam generasi baru pendongeng sinematik. Oleh karena itulah mereka bangga mempersembahkan pemutaran perdana Leave the World Behind di AFI Fest. Nah itu dia Sobat Ketik, fakta-fakta menarik dari film Leave the World Behind yang wajib kamu tahu. Tertarik untuk menonton? Leave the World Behind sudah bisa kamu saksikan di platform menonton Netflix lho! Jangan lupa untuk kasih teori terbaik mu.

Teks: Intan Safitri

Editor: Rifkah Kusmita Juniati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts