
Majalahketik.com (10/04/2023) – HOLEO Golf dan Museum resmi buka pada tanggal 12 November 2022 dan dibuka untuk umum setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 20.00 WIB. HOLEO Golf dan Museum ini berlokasi di Jl. Cilamaya No. 3, Cideng, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu kota Jakarta, dan merupakan sebuah wahana rekreasi yang menggabungkan 2 konsep, yaitu tempat bermain mini golf dan museum dessert.
Mini golf dan museum dessert ini merupakan konsep yang pertama kalinya diterapkan di Indonesia. Ada beberapa fasilitas yang disediakan HOLEO Golf dan Museum, yaitu disediakan lahan parkir untuk pengunjung yang membawa kendaraan, dan di lantai 3 terdapat toilet dan juga mushola.
Baca Juga : Relokasi hingga Ragam Jajanan Enak di Pasar Kue Subuh Senen
Apa Saja yang Ada di Mini Golf?
HOLEO Golf dan Museum hadir sebagai wahana permainan mini golf pertama dan satu-satunya yang memiliki 18 hole (lubang) dengan 4 musim, yang akan membawa pengunjung seperti merasakan sensasi berkeliling dunia. Dan di setiap hole dilengkapi dengan nama-nama yang lucu, serta menggambarkan suasana setiap holenya.

Yang pertama, ada hole Spring yang menggambarkan suasana dengan banyaknya bunga segar dan rumput hijau. Hole Spring memiliki 5 hole. Selanjutnya ada hole Summer yang menggambarkan suasana pantai dan lautan, dan ditambah dengan alunan-alunan desiran air ombak yang akan menambah sensasi seperti sedang di pantai.

Yang ketiga ada hole Fall yang memiliki 4 hole dengan menggambarkan suasana serba oranye dengan khas pemandangan musim gugur yang sangat indah. Dan yang terakhir, ada hole Winter yang menggambarkan suasana di musim salju, jadi pengunjung bisa merasakan dinginnya ruangan seperti sedang berada di musim salju dan bersenang-senang di dalam iglo (rumah yang terbuat dari bongkah es).
Museum Dessert yang Instagramable

Tak hanya tersedia tempat bermain mini golf, namun di lantai 2 nya juga terdapat Museum bertemakan dessert yang memiliki 7 ruangan dengan nama dan tampilan yang berbeda-beda di setiap ruangannya.
Di lantai 2 ini juga banyak sekali spot-spot foto yang aesthetic dan instagramable sekali. Pertama, ada ruangan yang bernama Pink Room dilengkapi dengan tampilan bath tub dan flamingo yang menggambarkan suasana musim panas.

pisang. Di sebelahnya, terdapat Blue Room dimana pengunjung bisa melihat dan berfoto dengan aneka donat yang lezat. Lalu, ada Disco Room yang dirancang ala suasana pesta dengan lampu disko beraneka warna. Lalu, ada Hydroponic Ice Cream, di mana pengunjung bisa menuliskan sebuah permohonan yang akan ditempelkan ke tanaman hidroponik berbentuk es krim.

Di depannya, terdapat Painting Area, di mana pengunjung dapat menuangkan ide-ide kreatifnya dengan melukis di atas kanvas atau tote bag dengan painting kit yang sudah disediakan. Terakhir, ada The Secret Garden yang segar dengan tampilan bunga-bunga cantik dan paying-payung hijaunya.
Tiket HOLEO Golf dan Museum
Untuk Sobat Ketik yang ingin menikmati semua tempat di HOLEO Golf dan Museum ini hanya perlu membeli tiket dengan beberapa pilihan harga tiket, yaitu:
Weekdays:
Weekends:
Informasi seputar harga tiket dan suasana HOLEO Golf dan Museum juga dipublikasikan melalui akun Instagram @holeomuseum.
Rute Menuju HOLEO Golf dan Museum
Bagi Sobat Ketik yang tertarik berkunjung ke HOLEO Golf dan Museum, kamu bisa naik transportasi umum dengan menggunakan KRL Commuter Line ataupun bus Transjakarta.
Untuk KRL, kamu bisa turun di stasiun Tanah Abang, dan naik ojek online sejauh 1,6 km dalam waktu 5 menit atau jalan kaki sekitar 1 km dalam waktu sekitar 10 menit. Sementara untuk halte Transjakarta terdekat adalah Halte Pharmin atau Explorer Tanah Abang. Kamu bisa berjalan kaki sekitar 900 meter dalam waktu sekitar 12 menit atau naik ojek online.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan kendaraan pribadi, lho, karena sudah disediakan lahan parkir roda dua maupun roda empat di depan bangunan HOLEO Golf dan Museum.
Yusra dan Titi, pengunjung yang berasal dari Ciputat, mereka tertarik dengan HOLEO Golf dan Museum berkat melihat-lihat dari Instagram, “Menarik, ya. Mulai dari painting, dan ngabuburit juga. Selagi nunggu waktu buka puasa, jadi kita ngisi waktu di sini. Ada mini golf juga, ya. Asik, sih, Kak,” ujar Yusra.
Titi juga menambahkan, “Aku diajakin dia, ya. Kreatif, sih, ini tempatnya.”
Tidak hanya Yusra dan Titi, KETIK juga menemui beberapa pengunjung lain yang tampak senang dan enjoy menikmati aktivitas dan fasilitas yang ada, mulai dari anak-anak muda, hingga keluarga. Jadi, tunggu apalagi, jangan lupa berkunjung ke HOLEO Golf dan Museum dengan teman-teman atau keluarga kamu, ya!
Teks: Tsabita Aulia Rahma
Editor: Anis Salamah