Smallest Font Largest Font

Kuliah Online vs Kuliah Offline

Sumber foto: pexels.com

Halo, Sobat Ketik! Apakah kamu sedang menikmati masa libur kuliah? Ngomong-ngomong soal kuliah, kira-kira semester yang akan datang nanti online atau offline ya? Walaupun itu masih menjadi pertanyaan banyak mahasiswa, entah nanti kuliah akan tetap online ataupun offline harus tetap semangat ya.

Sejak tahun lalu saat pandemi covid-19 membuat segala aktivitas menjadi terbatas guna menghentikan rantai penularannya. Pemerintah memutuskan untuk membuat berbagai aturan yang mengatur tentang pembatasan aktivitas masyarakat. Aturan tersebut banyak memengaruhi segala aspek yang ada, salah satunya Institusi Pendidikan yang meliputi Perkuliahan.

Satu tahun ini semua kegiatan perkuliahan dilakukan secara daring di mana terdapat kekurangan serta kelebihan. Kelebihan yang paling terasa bagi semua mahasiswa ialah bisa melakukan kuliah dengan curi-curi waktu dengan aktivitas lain seperti bekerja yang tetap harus menerima konsekuensinya yaitu harus pintar membagi waktu untuk melakukan tugas-tugas yang ada.

Baca Juga: Survive Kehidupan dalam Film “In the Heart Of the Sea”

Walaupun kita sekarang ini seakan sudah terbiasa bahkan nyaman sekalipun dengan kuliah daring ini, namun tetap saja rasanya sangat bosan apabila terlalu lama melakukan segala sesuatu di rumah.

Kuliah offline akan selalu menjadi pilihan yang tepat karena dalam segi penyampaian materi kuliah pun akan lebih gampang dipahami tanpa terdistract apapun seperti saat kuliah online. Masalah yang paling sering dihadapi saat kuliah online ialah sinyal yang tidak stabil, tidak memiliki kuota yang cukup banyak dan rasa kantuk yang seringkali menghampiri.

Namun apabila kuliah offline saat sedang mendapat tugas yang menumpuk dapat diredakan dengan bersosialisasi bersama banyak orang. Bisa bertukar informasi, cerita dengan membahas hal-hal yang penting maupun tidak penting sekalipun. Hal itu secara tidak langsung akan membantu mengembalikan mood yang jelek untuk kembali bersemangat melakukan aktivitas.

Kuliah online dan offline memang jelas memiliki kekurangan dan kelebihannya, sekalipun kuliah offline selalu menjadi pilihan terdepan namun alangkah baiknya kita mendoakan agar virus corona segera hilang sehingga bisa melakukan kuliah offline seperti sediakala. Jangan lupa tetap mematuhi peraturan pemerintah dengan menerapkan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dan Menghindari kerumunan) dan tetap semangat melaksanakan perkuliahan.  

Jurnalis: Maria Alexandra Fedho

Editor: Early Meidiasa Prameswari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts